Kolaborasi, bukan hal baru bagi brand ASUS. Dan nyatanya, langkah ini cukup sukses mendulang perhatian dari khalayak ramai, khususnya peminat gawai keluaran ASUS. Setelah sebelumnya ASUS banyak menggandeng tokoh-tokoh kelas dunia maupun nasional, sebut saja salah satunya Alan Walker, Urban Sneaker Society, kali ini ASUS melalui ROG Zephyrus G14 mengajak ACRONYM®, brand desain yang sangat dikenal dengan produk pakaian bernuansa teknis dan modern. ROG dan ACRONYM® menghadirkan laptop ROG ZEPHYRUS G14 ACRNM RMT01, laptop gaming dengan hardware terbaik serta visi bentuk radikal dari dari co-founder ACRONYM®, Errolson Hugh, yang tidak hanya sesuai untuk gamer tetapi juga kreator.