Artikel Unggulan

Makna IP Rating pada Gawai

Kita sering menemukan istilah IP sekian-sekian ketika sedang membaca spesifikasi teknis sebuah gawai. Kode ini umumnya digunakan untuk meruj...

Ayam Goreng Saudi Almaz Fried Chicken

 


Selepas urusan perpanjang STNK motor, saya dan istri berniat untuk makan siang di luar, sebelum kembali pulang ke rumah. Berhubung sejak kemarin-marin saya dan istri terbayang-bayang dengan ayam goreng ala Saudi, maka kami pun segera menuju ke sebuah resto ayam goreng baru di wilayah Condet, Jaktim, yaitu Almaz Fried Chicken.

Buat warga sekitar Condet, Almaz ini menempati gedung eks BCA, sebelahan persis dengan kedai es krim Aicha yang berlogo Penguin dan ada kakinya. Warna gedungnya oranye gonjreng, terlihat mencolok di sisi jalan raya.

Untuk pilihan menunya cukup beragam, tersedia paket-paket yang bisa dipilih sesuai dengan selera masing-masing.


Kali ini, istri saya memilih paket Mumtaz 2 yang berisi nasi, 2 potong ayam, dan minuman. Untuk bumbu ayamnya bisa dipilih antara original atau Saudi. Istri saya memilih bumbu Saudi dengan minuman air mineral saja. Sedangkan untuk nasinya default nasi putih, jika ingin ganti ke nasi kebuli, cukup menambah 5000 rupiah saja. Supaya mantap, sekalian saja nasinya kebuli.


Sementara saya memiih paket Ahsan 1 yang berisikan nasi, sepotong ayam (bisa pilih), dan minuman. Untuk nasinya saya juga upgrade ke nasi kebuli dengan minuman teh botol. Sedangkan ayamnya saya minta dada dengan bumbu Saudi.


Selain minuman yang tersedia dalam paket, kita juga bisa memilih menu minuman lainnya. Salah satu yang pernah saya coba adalah Chocomilk Saudia. Minuman manis ini terasa sangat milky dan menyegarkan di tengah kondisi cuaca yang sedang ekstrim seperti belakangan ini.


Saya sendiri sebetulnya bukan yang suka banget dengan masakan ala Timur Tengah, karena berdasarkan pengalaman terdahulu, masakan ala Timteng seperti nasi kebuli dan semacamnya, terasa sangat berminyak dan memiliki aroma yang sangat kuat. Namun di sini, saya bisa menikmatinya dengan sangat menyenangkan, tanpa ada rasa penolakan. Bulir nasi yang panjang dan berpencaran, cocok untuk disantap dengan menggunakan tangan, sambil sesekali menyuapkan potongan daging ayam goreng yang berukuran cukup besar dengan bumbu yang meresap hingga ke dalam.

Bagi kalian yang ingin merasakan sensasi makan ayam goreng ala Saudi, boleh mampir ke sini. Dengan anggaran kurang dari 100 ribu untuk makan berdua, citarasa yang ditawarkan bikin kita pengen mampir lagi saat rindu dengan masakan ala Timteng dengan harga terjangkau.

Demikian kisah kami saat menikmati menu ayam goreng ala Saudi di Almaz Condet, semoga bermanfaat. Salam kompak persahabatan selalu..


2 komentar:

  1. Salam kompak persahabatan mas, makasih review menu ayam goreng ala saudinya. kira2 ada g y di jogja, jadi pen nyobain jg.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku belum tau di sana ada apa enggak, sebab di Condet pun belum lama bukanya.. semoga di Jogja segera buka..

      Hapus