Akhirnya OPPO merilis smartphone terbarunya, yaitu OPPO A83. Sebelumnya, perangkat ini hanya dapat dipesan secara online melalui salah satu platform e-commerce saja. Namun sejak tanggal 6 Februari 2018 lalu, OPPO A83 sudah tersedia di OPPO Store maupun toko-toko offline di seluruh Indonesia.
Yang menarik dari OPPO A83 ini adalah spesifikasinya yang tidak jauh berbeda dengan sang kakak, OPPO F5, hanya sedikit berbeda dengan hilangnya fingerprint scanner di sisi belakang bodinya. Tetap memanfaatkan prosesor Helio P23, RAM 3GB dan baterai sebesar 3.180mAh, serta sistem operasi ColorOS 3.2 berbasis Android Nougat 7.1, OPPO A83 memiliki efisiensi daya yang impresif. Storage internalnya sendiri cukup standar untuk saat ini, yaitu 32GB yang bisa diekspansi melalui kartu MicroSD hingga sebesar 256GB. Yang mencengangkan, performa benchmark Antutu, OPPO A83 mengukir angka lebih tinggi daripada OPPO F5 Youth, yaitu di kisaran 80 ribu.
Ki-ka : OPPO A83 - OPPO F5 Youth |
Layarnya sendiri sudah mengikuti jejak sang kakak, yaitu Full-View Display seluas 5.7" dengan rasio 18:9 dan resolusi HD+ 1440 x 720. Resolusi sebesar ini cukup nyaman untuk dipandang, serta memberikan peningkatan efisiensi terhadap pemakaian baterai secara signifikan.
Sebagai Smart Selfie-phone, OPPO A83 masih mengusung fitur A.I Beauty Technology dengan kamera depan 8 MP, akan memindai 254 titik wajah, untuk menghasilkan foto wajah yang lebih natural, nyata, dan unik.
Contoh hasil foto selfie OPPO A83 |
Dengan ditiadakannya fingerprint scanner, bukan berarti fungsi keamanan pada OPPO A83 diabaikan begitu saja demi menekan harga. Tidak sama sekali. Fitur Face Unlock masih tersemat di dalam smartphone ini, memudahkan pengguna saat harus mengakses smartphone ketika tangan sedang memakai sarung tangan. Kecepatan akses bukanya pun tergolong cepat, hanya 0,08 detik saja, hadapkan wajah ke layar, dan voila, smartphone dapat langsung digunakan. Jikapun enggan memanfaatkan face unlock, fitur keamanan pattern maupun PIN masih tersedia, jadi jangan kuatir.
OPPO A83 hadir dalam 2 warna pilihan, Black dan Gold |
OPPO A83 yang tersedia dalam 2 warna ini, Gold dan Black, dijual dengan harga yang relatif terjangkau, yaitu Rp. 2.999.000,- Jadi, jika kalian ingin memiliki smartphone bergaya OPPO F5 namun anggaran terbatas, OPPO A83 bisa jadi alternatif bagi kalian yang tidak begitu mendewakan kehadiran fingerprint scanner di dalamnya.
kalau beda di fingerprint doang lebih milih yang ini dengan harga yang pantas.
BalasHapusiya.. gak semua orang memanfaatkan fp.. tapi ini juga udah ada face unlock yang juga lebih simpel makenya..
Hapus